Codeavour 5.0 National Winners

Codeavour Coding & AI Competition

Codeavour merupakan kompetisi international Artificial Intelligence (AI), coding, dan robotic dari STEMPedia menggunakan platform PictoBlox bagi anak anak berusia 7 – 18 tahun.

KodeKiddo sebagai Official Exclusive Country Partner dari Codeavour mengadakan kompetisi Codeavour 5th Edition 2023 Indonesia level, yang terdiri dari Regional Round dan National Round.

10 peserta terpilih akan mewakili indonesia dalam mengikuti Codeavour 5th Edition International Round yang diselenggarakan di Dubai, UEA.

Lebih dari 500 peserta dalam 200 team mengikuti kompetisi Codeavour tahun ini. Seleksi Regional diadakan di tanggal 25 Februari 2024, di 12 learning centers KodeKiddo di berbagai kota di Indonesia. Dari hasil perhitungan di berbagai aspek penilaian yang sangat bersaing, dipilih Finalis Top 30 dari 3 kategori yang lolos dan masuk ke babak selanjutnya, yaitu National Round. 

Simak nama team dan presentasi project mereka di sini. 

Para finalis dari level Regional diundang ke tahap seleksi National Round  yang diselenggarakan di sekolah ACS, Jakarta Timur pada Sabtu, 9 Maret 2024.

Dalam event ini, 30 team finalis level Regional mempresentasikan project mereka di hadapan para juri dan mentor dari dunia teknologi, pendidikan, dan industri. 

Berikut adalah juri dan mentor untuk Codeavour National Round beserta Founder KodeKiddo (Ms. Meilani Hendrawidjaja) dan CEO & Cofounder STEMPedia dari India (Mr. Dhrupal Shah).

  • Mr. Rezki Yunanda, Dosen Bina Nusantara University
  • Ms. Pandu Sastrowardoyo, Founder & CEO DeBio.Network
  • Mr. Jerry Undampo, General Manager, Gramedia Academy
  • Mr. Panji Arisaputra, Dosen Bina Nusantara University
  • Ms. Indrajani, Wakil Direktur Talenta IAIS (Indonesia AI Society)
  • Ms. Davida Ayu, President Society of Women Engineers Affiliate Jakarta
  • Ms. Kristien Margi, Dosen Bina Nusantara University
  • Mr. Bianto Surodjo, Director Allianz Life
  • Mr. Edward Sanusi, CTO PT Link Net Tbk
  • Shelly Morin – Dosen Universitas Media Nusantara Citra

Congratulation to all National Round Winners..!!!

Dari 30 finalis yang mempresentasikan projectnya telah dipilih 10 pemenang yang akan 

melanjutkan ke Codeavour 5.0 tingkat Global di Dubai. Berikut adalah para pemenang 

Codeavour 5.0 Nasional Indonesia : 

Mikhayla Leandra Krisbayu

Planticon

Gerardus Yohan Ramadean

Nathanael Ardhani Menang

Sustainable STEM Gardening Kits

Alexander Santoso

Leonardo Santoso

Melody AI

Benjamin Joseph Lie

AgriForecast

Lionel Timothy

iMash (Intelligent Machine Architecting Sustained Hydration)

Vincentius Alvino Louis Gunawan

Haskell Kay Kurniawan

Rodrigo Kenneth Richardo

Vendicine

Alfon Ricardo Lucman

Spellbound Signs

Jeremy Suryasaputra

Stefan Jacob Saro Silitonga

Maxmilian Halim

Search and Rescue Drone (SARD)

Nathanael Chang

Nicholas Chung

Junico Pratama Teguh

EcoSort

Jacquelyn Calista Chen

Healthy Life for Teens

Selain presentasi oleh finalis, acara Codeavour National Round ini juga terbuka untuk publik yang ingin mengikuti berbagai workshops dari KodeKiddo dan partner pendukung acara. Ada 3 Workshops Parenting + 2 Workshops untuk anak TK – SMA, dengan berbagai topik yang sangat menarik. 

"Connection Before Correction"


Agnes Melati Amelia Listyarini Witjaksono, S.Psi, M.Psi,
Psikolog klinis anak dan remaja.

"Raising Kids in a Digital Age: Nurturing growth mindset and Brain Health Development"

Yudi Lesmana, ST, MH,
Grandmaster International of Memory dan Founder Ingatan Gajah.

"Dukung proses belajar & perkembangan otak Si Kecil dengan Nutrisi yang Tepat"


Agnes Melati Amelia Listyarini Witjaksono, S.Psi, M.Psi,
Psikolog klinis anak dan remaja.